| |

Bakal Lebih Banyak Game Yang Siap Dukung FSR 2.0 Tahun ini, Termasuk Flight Simulator

Semakin banyak game yang mendukung teknologi AMD FSR 2.0, dimana sebelumnya mungkin masih terbatas. Deathloop jadi yang pertama, dan AMD kini mengungkapkan bahwa nantinya akan ada selusin judul lagi yang akan menerima teknologi tersebut tahun ini.

Awal bulan ini, Asobo mengumumkan bahwa mereka menambahkan teknologi tersebut ke Microsoft Flight Simulator, meskipun belum ada kepastian kapan kita akan melihatnya.

Cek juga : GPU Laptop NVIDIA Dijual Bebas Di Cina Sebagai Kartu Grafis Desktop Khusus Mining

Pada hari Selasa, Giants Software membawa judul Farming Simulator 22 sebagai game kedua yang bakal menggunakan upscaler FSR 2.0. Lalu akan ada dua game lagi yang memiliki fitur ini, yaitu Eve Online dan Obsidian Entertainment’s Grounded.

Rilis mendatang yang mendukung FSR 2.0 dan yang menjadi terbesar adalah Forspoken dari Square Enix, yang diluncurkan pada bulan Oktober. Game lainnya termasuk Asterigos: Curse of the Stars, game blockchain Delysium, Overprime, NiShuiHan, Perfect World Remake, Swordsman Remake, dan Unknown 9: Awakening.

Lalu akan ada Game sebelumnya yang sudah menggunakan FSR 1.0 dan segera melihat dukungan 2.0 termasuk Resident Evil Village, God of War, Far Cry 6, Quake II RTX, Death Stranding, Cyberpunk 2077, No Man’s Sky, dan lainnya.

Dukungan Deathloop terhadap DLSS memungkinkan perbandingan langsung dengan FSR 2.0, tetapi sampel satu game tidak memberi tahu kami banyak. Farming Simulator 22 juga memiliki DLSS, jadi perkirakan lebih banyak perbandingan akan segera muncul.

Microsoft Flight Simulator akan menambahkan DLSS dan FSR 1.0 pada bulan Juli. Game yang sangat menuntut itu dapat memberikan tampilan yang lebih jelas saat ditingkatkan ke FSR 2.0.

Similar Posts

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments