|

Ketahui Lebih Pasti Warna Port USB Supaya Enggak Salah Nyolok

Tau enggak, warna port USB itu bisa mewakili generasi tertentu dengan label speed yang ditawarin bisa beda-beda. Mungkin banyak diantara temen-temen tahu pasti tentang hal tersebut, tapi banyak juga yang masih belum paham.

Untuk itulah, konten kali ini saya akan membahas tentang warna port USB yang seringkali hadir, misal di bagian port I/O belakang mobo atau front panel.

Cek juga : Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Akan Beli Kabel Monitor

Ok, skema pengkodean warna port USB itu bukan tanpa alasan semata, namun itu akan memberikan detail informasi lebih jelas bagi pengguna saat akan memasang perangkat lewat konektor USB. Biasanya, ada 4 warna umum yang hadir di port USB yang seringkali kita temui, yaitu :

  • Port USB 1.0 dan 2.0 biasanya berwarna putih atau hitam.
  • Port USB 3.0 umumnya berwarna biru.
  • Port USB 3.1 umumnya berwarna biru muda.
  • Port sleep-and-charge USB terkadang memiliki warna kuning, oranye, atau merah. Port ini dapat mengisi daya ponsel atau perangkat elektronik bahkan saat komputer dimatikan.

Nah, USB dari generasi pertama hingga terbaru pastinya punya kecepatan transfer data beda-beda. Misal, USB 2.0 bisa memberikan data bandwith hingga 480 Mbps dengan transfer data secara realtime hingga 60 MB/s. Sedangkan USB 3.1 bisa memberikan data bandwith hingga 10 Gbps atau transfer data secara realtime hingga 1.2 GB/s.

Jadi, misal temen-temen memasang Flashdisk yang punya interface USB 3.1, trus dipasangkan di port USB 2.0, maka external storage tersebut kinerjanya pasti enggak akan maksimal. Itu karena USB 2.0 cuma bisa nampung transfer data hingga 60 MB/s, disisi lain USB 3.1 bisa mencapai kecepatan data hingga 1.2 GB/s maksimum.

Udah bisa dimengerti? Semoga ya artikel kali ini bisa memberikan manfaat baru lagi buat temen-temen.

Similar Posts

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
1 Comment
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
trackback

[…] Cek juga : Ketahui Lebih Pasti Warna Port USB Supaya Enggak Salah Nyolok […]